Searching...
Minggu, 31 Agustus 2014

Akses menuju pantai Senggigi Lombok

Pantai Senggigi, Batu Layar dan Batu Bolong


Menikmati Sunset di Pantai Senggigi wajib anda jadikan 
to do list anda jika berlibur di pulau Lombok.
Bagaimana akses menuju pantai ini ? Ikuti Artikel berikut




  •  Akses Menuju Pantai Senggigi
Pantai Senggigi terletak di tepi barat pulau lombok, ada berbagai macam cara menuju ke Pantai Senggigi, bisa menggunakan jasa Travel, kendaraan pribadi, sewa motor/mobil, maupun transportasi umum. Untuk jasa Travel rasanya sudah tidak perlu kita bahas lagi karna saya disini tidak sedang ingin mempromosikan travel agent saya, melainkan saya ingin membagi info mengenai transportasi umum dan jalur yg dilewati jika membawa kendaraan sendiri agar makin banyak turis lokal yang bisa datang ke tempat yang indah ini tanpa harus mengeluarkan biaya yang besar hehe.


  1. Mataram - Senggigi dengan kendaraan pribadi

Jika anda berangkat dari MM alias Mataram Mall di pusat kota Mataram (Jl Panca Usaha), berjalanlah terus menuju ke Barat ke arah jalan Catur Warga hingga melalui bagian belakang dari alun alun kota Mataram alias Taman Sangkareang di Jl Pramuka, sekitar 200 Meter dari Alun alun ini anda akan menemui lampu merah, jika lurus menuju ke jl Pendidikan, namun anda harus berbelok ke kanan menuju ke Jalan Udayana. Di sepanjang jalan Udayana ini nanti anda akan menemui banyak orang yang berjualan Sate Bulayak salah satu kuliner khas Lombok yaitu sate daging sapi yang disajikan dengan bulayak (lontong) dan dilumuri bumbu khas yang rasanya mirip kari dengan harga Rp.15.000/porsi. Jika anda pecinta kuliner maka wajib dicoba yang satu ini rasanya nikmat dan bikin ketagihan hehe.. Nah sesudah berjalan kurang lebih 15 menit maka anda akan menemui pertigaan, tempat ini dulunya bekas Bandara Selaparang Lombok. Nah dari sini anda tinggal berbelok kiri melalui Jl Adi Sucipto.


 Sate Bulayak 15 tusuk + 5 Bulayak = Rp 15.000


Estimasi waktu diperkirakan jika anda mengendarai motor dari Mataram kurang lebih 45 menit hingga 60 menit tergantung kecepatan anda. Setelah belok kiri dari pertigaan tadi, anda tinggal mengikuti jalur utama saja sampai bertemu jalan bercabang sekitar 10 menit kemudian, ambillah jalur kanan. Lanjutkan perjalanan terus hingga anda bertemu pertigaan dengan lampu merah, disini beloklah ke kanan melalui jalan Saleh Sungkar menuju arah senggigi. Teruslah melaju di jalur utama ini dan anda akan mulai melihat pantai di sisi kiri jalan, setelah kurang lebih 15 menit maka anda akan tiba di Pantai Senggigi.

Pemandangan saat menuju ke Pantai Senggigi

Jika anda membawa kendaraan sendiri anda bisa juga ke Bukit Malimbu, lokasi dimana anda dapat menikmati keindahan panorama pantai senggigi dari ketinggian. Dari Bukit Malimbu ini anda dapat melihat pantai senggigi secara keseluruhan dari atas. Lokasinya sekitar 15 menit dari Pantai Senggigi, ikuti terus jalur utama hingga anda menemui jalan yang menanjak dan terdapat pagar berwarna biru di tepian jalan, akan anda papan petunjuk jalan jika anda telah tiba di malimbu, disini saat sore hari biasanya ramai pengunjung yang ingin menikmati sunset dan pemandangan pantai senggigi dari ketinggian.


   2. Menuju Pantai Senggigi menggunakan Transportasi Umum



Jika Anda memlih untuk menggunakan public transport untuk menuju ke Pantai Senggigi maka anda punya beberapa pilihan :

Jika anda berangkat dari Mataram 

1. Anda bisa naik taksi sekitar Rp 50.000 - Rp 100.000 tergantung lokasi anda dan keramaian jalan.

2. Angkutan umum / bemo dari Ampenan dengan tarif Rp 2.500 (ini info dari lombok.panduanwisata.com) belum pernah saya coba, mungkin ada yang sudah pernah coba ?

3. Naik Ojek sekitar Rp 25.000 sampai Rp 50.000. Tergantung lokasi keberangkatan anda dan kelihaian anda untuk tawar menawar dengan tukang ojek hehe.



Jika anda berangkat dari Bandara Internasional Lombok (BIL), maka rute akan sedikit berbeda

1. Kalau berangkat rame rame, anda bisa menggunakan jasa supir mobil charteran sekitar Rp 300.000  dengan estimasi waktu tempuh +/- 2 jam


2. Kalau anda berangkat sendiri atau hanya beberapa orang saja, sangat disarankan menggunakan jasa Damri. Di lombok, hanya ada 2 rute Damri yaitu yang menuju ke Terminal Mandalika Rp 15.000, atau Damri yang menuju ke Senggigi pasar Seni Rp 25.000.



Di Pantai Senggigi ini anda tidak hanya dapat menikmati Sunset dan pemandangan pantainya saja, anda juga dapat menikmati pemandangan bawah laut dan snorkling tanpa perlu khawatir karna ombaknya tidak terlalu besar. Berikut ini foto foto yang saya ambil dari browsing di Internet dari web link.





Sekitar setengah jam dengan berjalan kaki, para wisatawan dapat menjumpai Batu bolong di pantai ini. Ini adalah sebuah pura yang dibangun di atas karang yang terletak di tepi pantai. Menurut legenda masyarakat setempat dahulu kala sering diadakan pengorbanan seorang perawan untuk dimakankan kepada ikan hiu di tempat ini. Legenda lain mengatakan dahulu banyak para wanita yang menerjunkan diri dari tempat ini ke laut karena patah hati. Dari tempat ini juga terlihat Gunung Agung di Pulau Bali.

 Pura Batu Bolong

Tidak jauh dari Batu Bolong terdapat makam seorang ulama di Batu layar. Ini merupakan tempat suci bagi para penganut Wetu Telu. Batu Layar ramai di kunjungi pada saat " Lebaran topat " yang merupakan lebaran bagi orang yang berpuasa 1 minggu setelah lebaran Idul Fitri.


Okey Sobat Traveler,
Jika masih bingung silahkan bertanya saja disini yah


Photo By Alvian Berto


Tag : Akses menuju pantai senggigi, rute menuju pantai senggigi, cara menuju pantai senggigi, bagaimana menuju pantai senggigi, perjalanan menuju pantai senggigi, transportasi umum ke pantai senggigi, backpacker ke pantai senggigi, seputar pantai senggigi.

38 comments:

  1. trims infonya, blognya sangat menyejukan pandangan, cuma kurang disetting ulang dikit untuk background, lebar image :D

    BalasHapus
  2. Iya bro,, kudu berguru dulu di
    http://blogbego-creation.blogspot.com
    makasih yah udah mampir hehe

    BalasHapus
  3. Really helpful. Will be here soon. Thanks.

    BalasHapus
  4. Balasan
    1. termikasih sudah mampir dan comment..
      have a nice trip..

      Hapus
  5. pantai memang benar-benar sangat keren gan,suasananya juga kaya di bali,informasinya sangat bermanfaat sekali.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terimakasih gan sudah mampir, senang bisa membantu..

      Hapus
  6. gan trasportasi dari bandara ke pantai senggigi

    BalasHapus
  7. mas mau tanya kalau dari pelabuhan bangsal menuju daerah pantai kuta itu naik kendaraan umum apa ya? bulan Mei saya ada rencana ngebolang sendiri ke Lombok. thank ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. untuk kendaraan umum agak susah kalo dari bangsal ke kuta, yang pasti akan makan waktu lumayan banyak karena pertama2 dari bangsal tujuan ke terminal mandalika dulu lalu ke arah praya untuk lanjut sampai ke kuta lombok. saran saya sebaiknya malah sewa motor di lombok oke banget buat ngebolang, hemat waktu, praktis dan malam tetap bisa jalan. biasanya angkot di lombok malam udah ga beroperasi lagi.

      Hapus
  8. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
  9. Mas mau nanya, klau dari bandara ke pantai senggiginya jika sampainya lewat dri jam 8 mlam itu menggunakan transportasi apa ?

    BalasHapus
    Balasan
    1. diatas jam 8 malam hanya ada taxi plat hitam atau taxi biasa.. Biasanya pemilik taxi plat hitam ini bakalan langsung dateng nawarin jasa sekeluarnya kita dari BIL (Bandara International Lombok). Taxi plat hitam harus pinter2 nawar & hanya sekedar mengingatkan sobat traveller, sebaiknya lebih waspada karena jalanan udah gelap dan sepi.. terutama kalo semua penumpangnya cewek..

      Hapus
  10. Hi kami memerlukan khidmat pak supir.. Bisa recommend?

    BalasHapus
  11. Awal Juli mau ke lombok gan, ada CP untuk sewa motor di senggigi? tks

    BalasHapus
    Balasan
    1. kalo sewa motor di lombok ada banyak.. bisa googling aja, kalo recomend dari saya sih ndak ada.. soalnya selama di lombok saya pake motor sendiri.

      Hapus
  12. Mas maaf kalau dari bandara lombok mau perjalanan ke gili trawangan apa memang lebih dekat dari senggigi?

    BalasHapus
  13. Mas maaf kalau dari bandara lombok mau perjalanan ke gili trawangan apa memang lebih dekat dari senggigi?

    BalasHapus
    Balasan
    1. sebenernya lebih deket lewat phusuk.. tapi beresiko di musim hujan karena sering terjadi longsor dan jalanan ditutup beberapa jam sampai tanah longsorannya dirata kan.. dan jalur phusuk jalannya agak ngepas buat mobil jadi lebih baik jalur senggigi.. kecuali kalo naik motor dan lagi ga ada hujan di hari itu / malam hari sebelumnya

      Hapus
  14. Mau nanya mas, semisal naik taksi dari BIL ke Senggigi biaya brp ya?

    BalasHapus
  15. Mau nanya mas, semisal naik taksi dari BIL ke Senggigi biaya brp ya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. BIL senggigi kalo taxi yang bener, ga mainin argo, mungkin sekitar 100 - 150rb tergantung lalu lintasnya macet apa enggak, ini cuman perkiraan ya soalnya saya sendiri ga pernah naik taxi kesana.

      Hapus
  16. hi. salam perkenalan. menarik post anda. boleh tanya berkenaan transport dari senggigi ke kuta? ada public transport tak, sebab saya plan mau menginap di kuta. dan percutian ini macam bacpacker jadi agak budget sikit. =)

    BalasHapus
    Balasan
    1. halo juga, dari senggigi ke kuta tak ada transport langsung, untuk transportasi umum nya saya juga masih kurang tahu pasti. coba saya tanyakan teman saya yang tinggal di lombok dulu,

      Hapus
  17. haii mas , bagi info nya kalau ke pantai pink .. ada rute naik transportasi umum ga ya ? berangkat dari senggigi...

    trimakasih sebelumnya

    BalasHapus
  18. haii mas , bagi info nya kalau ke pantai pink .. ada rute naik transportasi umum ga ya ? berangkat dari senggigi...

    trimakasih sebelumnya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ke pantai pink nya belum pernah saya, coba googling semoga dapet info nya

      Hapus
  19. Butuh jasa angkutan dan transportasi anda bisa temukan berbagai macam kebutuhan selama liburan di www.lomboksociety.web.id

    BalasHapus
  20. Informasi tambahan untuk transportasi dari senggigi ke pulau gili bisa cek disini http://www.lomboksociety.web.id/2016/04/speed-boat-ke-pulau-gili-dengan-gili.html

    BalasHapus
  21. Waah... thank u infonya gan. Eh btw kalo damri BIL-Senggigi itu tujuan akhirnya apa ya gan? Sy mau ke holiday resort cocok ngga tuh kalo naik damri BIL-Senggigi?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Untuk Damri yang ke senggigi saya belum pernah nyoba juga sih gan,
      tapi yang saya tahu turunnya di pasar seni senggigi. coba googling aja lokasi nya jauh gak dari destinasi tujuan.
      maap baru sempet reply nih

      Hapus
  22. Thanks y bro untuk update infonya di blog,,

    BalasHapus
    Balasan
    1. Makasih sudah berkunjung dan sempatkan komen

      Hapus
  23. aku mau tanya bang Alan Sarluv, dari pasar seni senggigi menuju ke pelabuhan bangsal apakah masih jauh dan hematnya naik transpotasi apa ya bang?
    Terima kasih sebelumnya bang.. Good article ��

    BalasHapus
    Balasan
    1. maap telat bales comentnya,
      dari pasar seni senggigi jaraknya masih lumayan jauh.
      sekitar 45-70 menit berkendara naik mobil / motor.
      Nah untuk transportasi termurah saya kurang tahu, karena ga pernah turun dari damri ke pantai seni senggigi. mungkin boleh nyoba ojek / kalau ada angkutan umum (engkel) kalau ada.

      Hapus
  24. Blog nya keren gan. Boleh dong travel agent nya kerja sama. lombokcab.blogspot.co.id fokus buat transport budget travelers. BIL - Senggigi hanya 180rb untuk 3-4 orang.

    BalasHapus
  25. Gan, mau tanya neh...rencana mau naik travel dari pelabuhan bangsal ke pantai kuta lombok, sekalian ke tempat wisata, kira2 daerah/tempat rekreasi keren yang dilalui mobil dari mobil travel dari pelabuhan bangsan ke pantai kuta?makasih

    BalasHapus